Delphi telah menyediakan komponen database yang akan memudahkan kita dalam merancang dan membangun aplikasi database. Komponen-komponen database dikelompokkan dalam Component Pallete Data Acces Data Control dan BDE Serta ADO seperti pada gambar dibawah ini.
• Data Acces dan BDE banyak berperan pada penentuan sumber data seperti tabel, SQL, query maupun koneksivitasnya. Contoh komponen ini yaitu Table dan Datasource.
• Data Control lebih menekankan pada pengaturan data yang terpasang pada aplikasi sepeti DBLabel, DBNavigator, DBGrid, DBImage, DBMemo, DBEdit, DBCombobox dan lain sebagainya.
• ADO digunakan untuk komunikasi Program dengan Database MS Acces sehingga data yang dibuat dengan MS Acces akan dapat diintegrasikan dengan Delphi
Membuat Program database Dengan Delphi
Untuk membuat program database dengan Delphi, sebelumnya anda harus membuat database dalam MS Acces terlebih dahulu.
Contoh database dalam MS. Acces dengan Nama pemasaran yang berisi 4 tabel dengan nama Dosen, Mahasiswa, Nilai dan T_Kuliah
Daftar Komponen Yang Digunakan :
• ADO Connection Ada Di Pallete ADO
• ADOTable Ada di Pallete ADO
• DataSource Ada di Pallete Data Acces
• DBNavigator Ada di Pallete Data Control
• DBGrid Ada di Pallete Data Control
Setelah anda membuat form seperti di atas maka aturlah properties masing-masing komponen
melalaui Object Inspector di Delphi sebagai berikut :
Contoh pengaturan properties komponen ADO Connection1. Yang perlu diatur adalah Name dan
ConnectionString (baris ke 4)
Contoh Setting Properties Komponen ADOConnection
• Pilih Tombol ... pada Connection String pada gambar di atas sehingga muncul tampilan sebagai berikut :
• Pilih Use Connection String Lalu Pilih Tombol Build
• Pilih Microsoft Jet 4.0 OLE DB Provider lalu pilih Next sehingga muncul tampilan gambar diatas
• Pilih Nama Database dengan menekan tombol ... dipojok kanan lalu pilih database-nya.
• Tekan Tombol Test Connection untuk memastikan database sudah benar
Setelah anda mengatur properties semua komponen di atas dengan benar maka tampilan pada mode form Delphi akan berubah sebagai berikut :
Anda sudah dapat membuat contoh aplikasi database dengan Delphi. Sekarang anda tinggal menjalankan (meng-Run) program agar dihasilkan file exe agar dapat dipakai tanpa program Delphi lagi. Tekan F-9 di Keyboard atau Pilih Menu Run > Run maka akan dihasilkan sebuah program executable sebagai berikut :
Anda dapat mengembangkan progam database di atas dengan menambahkan menu tambah data, edit data, hapus data. Anda juga dapat menambahkan data atau tabel lainnya dalam database pemasaran.mdb.
Demikianlah proses proses yang harus di perhatikan dalam pembuatan dan koneksi ke database dalam Borland Delphi . Semoga Bermanfaat :D
0 komentar:
Posting Komentar